TRIBUNNEWS.COM - Seorang anggota parlimen AS dari Parti Demokrat bernama Jim Moran ikut ditangkap bersama aktor kacak Hollywood George Clooney. Keduanya ditangkap ketika melakukan aksi demonstrasi di luar Kedutaan Besar (Kedubes) Sudan di Washington, Jumaat (16/3/2012) waktu setempat.
Seperti diberitakan Fox News, Moran yang merupakan perwakilan dari negara bahagian Virginia ditangkap kerana tidak mendengarkan peringatan yang diberikan padanya sebanyak tiga kali agar tak melewati garis polis.
Setelah digari, aktor bernama lengkap George Timothy Clooney ini digiring bersama Moran ke van milik U.S. Secret. Tidak hanya Clooney dan Moran yang ditangkap, turut pula Presiden National Association for the Advancement of Colored People (NAACP) Ben Jealous. Ini merupakan organisasi yang memberikan penghargaan kas kepada orang-orang berprestasi dari kulit berwarna.
Aksi protes aktor, yang naik daun lewat serial E.R., melakukan protes terkait aksi Presiden Omar al-Bashir yang dianggap menutup jalur bantuan kemanusiaan di Pergunungan Nuba di perbatasan Sudan Selatan.
Clooney selama ini dianggap sangat vokal terkait masalah kemanusiaan. Di antaranya konflik Darfur, mencari bantuan untuk Gempa Haiti 2010, Tsunami 2004, dan korban 9/11. Aktor yang bermain apik di The Descendants ini juga membuat sejumlah film dokumenter seperti Sand and Sorrow dan menjadi anggota Council on Foreign Relations.
"Saya berharap ini akan memberikan dorongan kepada orang lain untuk lebih peduli serta mengambil tindakan. Kerana jika tak ada tindakan berarti maka dalam kurun waktu tiga bulan ke depan kita akan menghadapi kehancuran masalah kemanusiaan," ujar aktor kelahiran 6 Mei 1961 ini.
No comments:
Post a Comment