Sunday, April 21, 2013

Pertandingan ratu cantik untuk wanita lanjut usia

21 April 2013 catatan idahsalam
Sejumlah lansia ikut dalam kontes kecantikan di Guadalajara, Meksiko. (Foto: Reuters)
Sejumlah lansia ikut dalam kontes kecantikan di Guadalajara, Mexico. (Foto: Reuters)
GUADALAJARA - Delapan orang "gadis warga emas" ini umurnya memang sudah tidak muda lagi, malah mereka masuk dalam golongan lanjut usia alias lansia. Namun biar sudah tua, mereka yakin diri mendaftar di ajang kontes kecantikan.

Kontes kecantikan ini diadakan di Guadalajara, sebelah barat Mexico, dan terbuka bagi wanita lansia berusia 65-75 tahun. Demikian seperti dilaporkan Metro,  21/4/2013 .

Layaknya pertandingan kecantikan lainnya, mereka pun harus siap ketika ditanyakan seputar kehidupan mereka dan apa pendapat mereka menjadi warga "senior" di tengah kehidupan yang modern ini.

Kendati hadiahnya tidak sebesar pertandingan Miss World, kontes ini tak menyurutkan niat mereka untuk terus melaju menjadi wanita tercantik di usia mereka. Pemenangnya pun akan mendapatkan sebuah beg  dan perhiasan yang dibuat oleh desainer tempatan.

Ratu kecantikan lansia ini memang tidak begitu unik. Namun, selama lebih dari 30 tahun, kontes kecantikan serupa juga diadakan di Atlantic City, New Jersey, Amerika Serikat (AS).

Usia minimum peserta ini adalah 60 tahun dan nantinya mereka harus bersaing dengan wanita-wanita lansia dari 30 negara bahagian. Mereka juga harus menunjukkan bakat, mengambil bahagian dalam sebuah wawancara, dan memakai gaun malam. Namun sayangnya, tidak ada pertunjukan mengenakan pakaian renang. okezone.com

No comments:

Post a Comment