5 Oktober 2014
SINGAPURA, KOMPAS.com
- Ratusan kambing korban yang diterbangkan untuk korban perayaan Eidul Adha ke Singapura ditemui mati
ketika tiba di Lapangan Terbang Changi.
Otoriti Pertanian Singapura (AVA) menyatakan, kematian 174 kambing dari Australia dan 1 ekor dari Ireland itu disebabkan oleh ketidakmampuan hewan ini beradaptasi terhadap udara panas di kargo pesawat. Udara panas ini diyakini memicu stres terhadap kawanan hewan kurban tersebut. Maskapai penerbangan Singapore Airlines menyesalkan peristiwa ini, tetapi menyatakan prosedur penyimpanan kargo telah mengikuti standard paling ketat.
Menteri Hal Ehwal Muslim Yaacob Ibrahim sebagaimana dilaporkan oleh Straits Times, Sabtu malam (4/10), sangat menyayangkan peristiwa ini. Namun, Yaacob mengatakan bahwa umat muslim di Singapura tidak perlu cemas kekurangan hewan kurban. Tercatat ada 2,200 kambing Australia dan 1,700 dari Ireland yang diimport dan jumlah ini sangat memadai untuk perayaan Idul Adha di Negeri Merlion.
Yaacob menyatakan, berdasarkan hasil penyelidikan, kematian ratusan domba kurban tersebut tidak berkaitan sama sekali dengan penyakit ternak. "Sangatlah penting untuk memastikan tidak ada penyakit apa pun karena hewan kurban harus benar-benar sehat," kata Yaacob
Otoriti Pertanian Singapura (AVA) menyatakan, kematian 174 kambing dari Australia dan 1 ekor dari Ireland itu disebabkan oleh ketidakmampuan hewan ini beradaptasi terhadap udara panas di kargo pesawat. Udara panas ini diyakini memicu stres terhadap kawanan hewan kurban tersebut. Maskapai penerbangan Singapore Airlines menyesalkan peristiwa ini, tetapi menyatakan prosedur penyimpanan kargo telah mengikuti standard paling ketat.
Menteri Hal Ehwal Muslim Yaacob Ibrahim sebagaimana dilaporkan oleh Straits Times, Sabtu malam (4/10), sangat menyayangkan peristiwa ini. Namun, Yaacob mengatakan bahwa umat muslim di Singapura tidak perlu cemas kekurangan hewan kurban. Tercatat ada 2,200 kambing Australia dan 1,700 dari Ireland yang diimport dan jumlah ini sangat memadai untuk perayaan Idul Adha di Negeri Merlion.
Yaacob menyatakan, berdasarkan hasil penyelidikan, kematian ratusan domba kurban tersebut tidak berkaitan sama sekali dengan penyakit ternak. "Sangatlah penting untuk memastikan tidak ada penyakit apa pun karena hewan kurban harus benar-benar sehat," kata Yaacob
No comments:
Post a Comment