Friday, September 9, 2016

Bayi paling kecil di dunia

9/9/16

Bayi paling mungil sedunia lahir di Jerman
  ©Daily Mail
   Namanya Emilia Grabarczyk. Bayi perempuan asal German ini dilahirkan dengan berat hanya 0.2 kilogram dan panjangnya 22 sentimeter. Dia tercatat sebagai bayi paling kecil di dunia yang pernah dilahirkan.

Akhbar the Daily Mail melaporkan, Khamis (8/9), bayi yang lahir di Kota Witten, sebelah barat German, ini digelar sebagai 'pejuang mungil' oleh para doktor yang menanganinya.

Ketika dilahirkan ukuran seluruh kakinya hanya sebesar jari kelingking orang dewasa. Kini setelah sembilan bulan dilahirkan, Emilia menunjukkan dia boleh bertahan hidup. Berat badannya sekarang 3.2 kilogram.
bayi paling kecil di dunia Daily Mail

Media tempatan menyebut dia adalah bayi lahir prematur terkecil yang mampu bertahan hidup.

Doktor Bahman Ghavari, ketua doktor di klinik St Mary di German mengatakan kes Emilia sungguh ajaib.

"Bayi yang lahir dengan berat 0.3 kilogram saja sukar bertahan. Tapi Emilia mampu terus hidup. Dia pejuang kecil," kata Gharavi.

Menurut sang doktor, selama enam bulan setelah lahir, belum jelas apakah dia mampu bertahan atau tidak. Baru dalam beberapa minggu kebelakangan dia menunjukkan kemajuan berarti.

Setelah masa kehamilan ibunya memasuki   ke minggu -26 (6.5 bulan) doktor memutuskan Emilia akan dilahirkan dengan proses pembedahan caesar. Jika tidak, maka dia akan meninggal di dalam rahim. Doktor mengatakan ada masalah dalam plasenta sehingga dia tidak mendapat nutrisi yang boleh membuat dia membesar normal.

Menurut doktor, janin berusia 26 minggu harusnya beratnya mencapai 0.5 kilogram. Tapi berat tubuh Emilia sangat kurang.

Orang tua Emilia, Lukas dan Sabine Grabarczyk mengatakan mereka tetap ingin dia dilahirkan meski peluang bertahan hidup sangat kecil.

Gharavi menyatakan kelahiran prematur akan menimbulkan banyak risiko. Tapi beruntung, Emilia tidak menunjukkan tanda-tanda kelainan serius.

"Dia sudah melewati banyak masa sukar dan penuh tangisan, tapi dia ingin bertahan hidup," kata ibunya bangga.   
Sumber:Merdeka.com

No comments:

Post a Comment