Saturday, July 6, 2013

Nenek terbunuh kerana selamatkan cucu dari tanah runtuh

  detikNews
 
 Cucu sang nenek berhasil selamat (CCTV/YouTube)
Beijing - Seorang nenek di China terbunuh gara-gara melindungi cucunya dari tanah runtuh.   nenek itu menggunakan tubuhnya sebagai pelindung bagi cucunya yang masih bayi, ketika tanah runtuh  merobohkan rumah mereka.

Anggota  penyelamat berhasil mengeluarkan si bayi yang baru berusia 15 bulan dari reruntuhan bangunan. Aksi penyelamatan di wilayah Sichuan, China ini terakam oleh   CCTV.

Si bayi perempuan berhasil diselamatkan setelah terjebak di bawah puing-puing rumahnya selama 7 jam. Demikian seperti dilansir News.com.au, Jumaat (5/7/2013).

Yang mengharukan, kumpulan penyelamat menemukan nenek si bayi dalam posisi melindungi cucunya dari reruntuhan rumah yang terbuat dari baja. Sang nenek yang diketahui bernama Pan Guofen ini, ditemukan dalam posisi berlutut dengan posisi badan condong ke depan dan tangan mengepal berusaha menutupi tubuh cucunya.

Si bayi berhasil dikeluarkan dari reruntuhan dengan kondisi selamat. Namun sayangnya, tidak demikian dengan sang nenek. Kepala wanita lanjut usia ini tertimpa reruntuhan batu bata dan nyawanya tidak berhasil diselamatkan.

Tidak dijelaskan lebih lanjut keberadaan orangtua si bayi saat kejadian. Hanya disebutkan bahwa tanah longsor yang terjadi di wilayah Sichuan ini dipicu oleh hujan deras yang terus melanda sejak beberapa hari terakhir.

No comments:

Post a Comment