Tuesday, November 4, 2014

Protes pemerentah, seorang seniman memotong telinganya sendiri

RUSIA, FOKUSJabar.com:  Seorang seniman  Rusia telah ditahan oleh pihak  polis setempat setelah dia mengiris telinganya sendiri di depan publik, di ibu kota Rusia, untuk memprotes rezim otoriter negaranya.
Protes pemerintah, Seniman Rusia Ini Memotong Telinganya di Depan Publik (Foto : mirror.co.uk)
Protes pemerintah, Seniman Rusia Ini Memotong Telinganya di Depan Publik (Foto : mirror.co.uk)

Seperti yang dilansir dari Mirror, Pyotr Pavlensky nama seniman itu duduk telanjang di atas dinding di jalan Serbski, sebelum akhirnya dia mengeluarkan sebilah pisau dapur dan memotong bahagian telinganya, menyebabkan darah mengalir ke seluruh tubuhnya yang telanjang.

Beberapa minit kemudian, polis  tiba mengambil  pisau, menangkap seniman itu dan membawanya pergi dari sana. Polis segera menahan Pavlensky sesaat setelah mendapat  rawatan di Rumah Sakit Botkinsksya berdekatan.
Pavlensky memaku buah zakarnya sendiri di Lapangan Merah, Ibu Kota Moskow (Foto : naij.com)
Pavlensky memaku buah zakarnya sendiri di Dataran Merah, Ibu Kota Moskow (Foto : naij.com)

Seniman berusia 30 tahun itu memang dikenal sebagai sosok yang ekstrem dalam demonstrasi untuk menyampaikan pendapatnya. Pada 2013 lalu, Pavlensky memaku buah zakarnya sendiri di Dataran  Merah, Ibu Kota Moskow, demi memprotes sikap sewenang-wenang pemerintah pada hak politik warga.
Aksi jahit bibir Pavlensky sebagai protes atas penangkapan band Pussy Riot (Foto : nevnov.ru)
Aksi jahit bibir Pavlensky sebagai protes atas penangkapan band Pussy Riot (Foto : nevnov.ru)
Dan pada 2012 lalu, Pavlensky juga sempat melakukan aksi jahit bibir di St Peterburg untuk memprotes penangkapan grup band aliran punk beranggotakan perempuan, Pussy Riot. (**)

No comments:

Post a Comment