Tuesday, November 19, 2013

Media Australia Lukis Kartun Penyadapan Telepon Presiden SBY

Karikatur Presiden SBY (heraldsun.com.au/Mark Knight)
Canberra - Pemberitaan seputar usahaa penyadapan intelijen Australia terhadap Presiden SBY masih marak dibahas oleh media Austalia . Yang menarik, ada salah satu media yang membuat karikatur penyadapan itu.

Karikatur yang digambar oleh salah satu editor surat khabar Herald Sun, Mark Knight ini menampilkan versi kartun Presiden SBY beserta Ibu Ani Yudhoyono yang sedang bertelepon dengan Perdana Menteri Australia Tony Abbott.

Mark Knight yang seorang kartunis ini, menggambar Presiden SBY mengenakan kemeja batik warna biru dan berpeci serta berkacamata. Dekat SBY, ada Ibu Ani versi kartun yang tampil bersanggul dengan mengenakan kebaya dan memakai make-up lengkap.

Di tangan kanan SBY ada surat khabar Jakarta Post dengan judul headline 'Indonesian President's Phone Tapped by Australia'. Di tangan kirinya, ada telepon genggam. Dalam narasi karikatur tersebut, Presiden SBY tampak sedang menghubungi PM Abbott.

"Tolong sambungkan dengan Perdana Menteri Australia," ucap SBY dalam karikatur tersebut yang diakses dari situs Herald Sun, Selasa (19/11/2013).

Di sebelahnya, ada kartun PM Abbott yang mengenakan seragam kebesarannya ketika berbasikal. PM baru Australia ini memang dikenal sangat gemar berbasikal. Beberapa waktu sebelumnya, Mark Knight juga menggambar Abbotts edang  berbasikal menuju ke Istana Merdeka di Jakarta.

Pada 'seragam' berbasikal Abbott tersebut tertulis bermacam isu yang menjadi tanggung jawab Abbott sebagai PM Australia. Mulai dari persoalan pemotongan pajak bahan bakar, kemudian masalah pencari suaka yang kerap menumpang kapal ilegal menuju ke wilayah Australia, hingga persoalan partinya yakni Parti Liberal Australia
   detikNews

No comments:

Post a Comment